Beberapa waktu lalu, konsultan merek Interbrand merilis peringkat 100 merek paling top global. Coca-Cola masih menjadi mereka nomor 1 untuk 17 tahun berturut-turut.
"Mereka secara konsisten menjaga kualitas merek mereka. Ada studi kasus fantastis yang menunjukkan bagaimana Coca-Cola melakukannya dengan benar," kata Jez Frampton, group CEO Interbrand.
Sebaliknya, BP dapat menjadi studi kasus apa yang seharusnya tidak dilakukan untuk memanajemen sebuah merek. Akibat masalah kebocoran minyak di Teluk Meksiko, BP harus hengkang dari peringkat 100 merek top setelah selama sembilan tahun termasuk di dalamnya.(kompas.com)
Berikut daftar 10 merek ternama dunia:
1. Coca-Cola
2. IBM
3. Microsoft
4. Google
5. GE
6. McDonald's
7. Intel
8. Nokia
9. Disney
10. HP