Thursday, December 16, 2010

Misterius, Pria Bisa Menangis Darah


Jakarta- Calvino Inman, 17 tahun, menderita kondisi misterius selama dua tahun karena mampu menangis darah. Dokter tidak mampu menemukan cara membendung aliran darah yang keluar.

Inman mampu menangis darah setidaknya satu jam. Pria asal Knoxville, Tennessee, Amerika Serikat ini telah menjalani serangkaian tes untuk menyelidiki apakah fenomena itu disebabkan tumor, masalah saluran air mata atau cacat genetik yang mengganggu aliran darah.

“Pendarahan terjadi kapan saja di sekolah, rumah ataupun malam hari. Saya seringkali tidak menyadari meskipun terkadang muncul semacam luka bakar,” kata Inman. Terkadang, ia bahkan merasa seperti ada seseorang yang memukul sisi kepalanya dengan palu.

Ibunya yang cemas, Tammy Mynatt mengatakan bahwa keluarganya merasa sudah kehabisan ide atas kondsi Inman. Mereka sudah berkonsultasi dengan 15 spesialis dari New York, Memphis hingga Atlanta.

“Saya merasa sangat frustasi saat melihatnya dalam kondisi itu,” ujar perempuan berusia 35 tahun tersebut.

Fenomena ini mirip dengan kejadian yang menimpa Rashidia Begum, ibu tiga orang anak asal India yang mampu menangis darah. Perempuan asal Patna yang berusia 27 tahun ini mampu menangis darah tiga tahun lalu setelah mengalami sakit kepala yang parah dan muntah-muntah.

Di sisi lain, kondisi Inman masih belum diketahui secara pasti.

“Kami biasanya menemukan penyebab dari pendarahan ini seperti pertumbuhan yang salah atau infeksi saluran mata. Biasanya, ini terjadi selama berbulan-bulan atau bertahun-tahun kemudian tiba-tiba berhenti,” ujar Dr John Fleming dari Hamilton Eye Institute, Memphis.

Sumber:http://teknologi.inilah.com/read/detail/1061302/misterius-pria-bisa-menangis-darah
Related Posts with Thumbnails

Blog Archive

Bloggers - Meet Millions of Bloggers Lifestyle Blogs - Blog Rankings