Pages

Tuesday, October 18, 2011

Kondisi Kesehatan Hugo Chavez Memburuk


Seorang dokter pribadi yang mengoperasi Presiden Venezuela Hugo Chavez dalam perawatan kankernya mengatakan, usia Chavez tidak akan lebih dari dua tahun.

"Ketika saya melihat kondisinya, umur Hugo Chavez tidak akan lebih dari dua tahun lagi.Chavez memiliki tumor di panggulnya, inilah yang menyebabkan dirinya harus menjalani berbagai macam kemoterapi," ujar dokter pribadi Chavez Salvador Navarrete, seperti dikutip Pravda.

Pada 10 Juni lalu, Hugo Chavez menjalani operasi tumornya dan 10 hari kemudian Presiden Venezuela ini menjalani operasi lainnya. Dokter pun mengangkat tumor ganas dari usus Chavez, setelah itu dia harus menjalani proses kemoterapi.

Hugo Chavez
Hugo Chavez sudah berkuasa di Venezuela sejak 1999 silam, dirinya pun akan segera berkompetisi pada pemilihan presiden Venezuela pada 2012 mendatang meski kondisi kesehatannya masih buruk.

Hugo Chavez pun diprediksikan akan meraih kursi presiden untuk yang kesekian kalinya karena dirinya masih populer di mata rakyat.

Rusia pun cukup khawatir akan kesehatan Chavez yang kian memburuk karena Chavez bisa saja turun dari kursi presiden. Mundurnya Hugo Chavez dari jabatannya akan merugikan Rusia karena merupakan salah satu mitra dagang terbesar Venezuela. 

Selain perdagangan minyak, Rusia dan Venezuela juga akrab dalam perdagangan senjata. Venezuela di era kepemimpinan Hugo Chavez merupakan importir terbesar senjata-senjata buatan Rusia.

Sumber : international.okezone.com