Pages

Friday, June 24, 2011

Si Kembar Hidup dengan Kepala Dempet

PENNYSLAVANIA - Memiliki saudara kembar bagaimana pun adalah sebuah anugerah. Hal itulah yang tetap disyukuri Stefan dan Tyler Delp, meski mereka terlahir menjadi pasangan kembar yang tidak normal.

Pasangan kembar identik ini lahir dengan kondisi kepala mereka dempet bertolak belakang.

Keadaan mereka yang tidak normal ini sebelumnya telah diketahui melalui USG oleh dokter kandungan. Namun sang ayah, Tim Delp, tidak ingin mengakhiri janin yang ada dalam perut istrinya.


Pada saat itu kemungkinan untuk dapat bertahan hidup bagi Stefan dan Tyler Delp hanya lima persen.

"Jika pun anak saya harus kehilangan nyawanya, saya ingin mereka meninggal di atas pangkuan saya," ujar Tim, seperti dilansir Dailymail.
Kini pasangan kembar identik tersebut telah berusia 19 tahun. Mereka berdua memiliki talenta di bidang musik. Selain menjadi pelajar, mereka berdua juga merupakan violist. Mereka berlatih biola sejak umur 11 tahun.

"Hal terindah jika Anda mempunyai saudara kembar yang tergabung dengan badan Anda, Anda akan mempunyai teman berbicara dan berbagi hal apapun bersama. Itulah yang kami dapatkan," ujar Tyler.

Kedua remaja ini sejak kecil bersekolah di sekolah anak dengan kebutuhan khusus, karena mereka mengidap autisme. walau demikian kepala sekolah mereka, Joe Castelluci mengatakan, saudara kembar ini memiliki otak yang cemerlang. Sehingga mereka tetap mendapatkan pelajaran di sekolah umum.

Stefan dan Tyler selalu menghabiskan waktu bersama, namun ironisnya mereka tidak pernah dapat melihat wajah saudara kembar mereka satu sama lain kecuali melalui cermin.

Keunikan lainnya, pasangan kembar ini memiliki perbedaan pandangan seksual. Tyler merupakan seorang homoseksual, sedangkan Stefan seorang heteroseksual.

Stefan mengatakan dia menaksir pop aktris dan penyanyi country Jennette McCurdy, 18, sementara Tyler lebih suka penyanyi Steve Forbert.(okezone.com)